Minggu, Juli 20, 2025

Top 5 This Week

Related Posts

Masyarakat Papua Terima Bantuan Pengobatan dari Satgas Yonif 614/RJP

TOLIKARA – Bintara Kesehatan (Bakes) Pos Karubaga Yonif 614/RJP Sertu Zaenal memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Desa Elsaday, Distrik Karubaga, Kabupaten Tolikara, Papua Pegunungan, Jum’at (11/04/2025).

Lettu Inf Syahrudin, Danpos Karubaga menyampaikan bahwa kehadiran prajurit Raja Pandhita harus mampu menjawab Keluhan masyarakat untuk dapat menjamin kesehatan masyarakat Tolikara.

“Kami Satgas Yonif 614/RJP Pos Karubaga berkomitmen dan siap memberikan layanan kesehatan kepada warga Papua Khusunya Tolikara kapanpun dan di manapun mereka berada,” ujarnya.

Warga di sekitaran Pos Karubaga pun mengucapkan terima kasih dengan adanya pengobatan ini.

“Bapa Pos tentara ramah sekali, terimakasih sudah periksa kami dan berikan obat ” ucap Bapak Sigolik Tabuni (50) salah seorang warga Desa Elsaday, Distrik Karubaga, Kabupaten Tolikara.

SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles