Nabire, 25 Juli 2025 — Komandan Kodim 1705/Nabire, Letkol Inf Marudut H. Simbolon, didampingi Danramil 1705-02/Napan Lettu Inf La Samute dan masyarakat Kampung Manunggal Jaya, meninjau langsung lokasi titik pembangunan Manunggal Air Bersih berupa sumur bor dan fasilitas sanitasi (WC) yang berlokasi di area masjid kampung tersebut. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) dalam rangkaian TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025.
Peninjauan dilakukan guna memastikan kesiapan lahan serta titik pengeboran air yang strategis untuk mendukung kebutuhan warga dan jamaah masjid. Lokasi pembangunan ini dipilih karena memiliki nilai manfaat sosial dan spiritual yang tinggi, sebagai pusat kegiatan ibadah dan masyarakat sekitar.
Dalam keterangannya, Letkol Inf Marudut H. Simbolon menyampaikan bahwa pembangunan fasilitas air bersih di area masjid merupakan bentuk nyata perhatian TNI terhadap kebutuhan pokok masyarakat, khususnya terkait air bersih untuk wudhu dan sanitasi umat.
“Masjid adalah pusat aktivitas masyarakat. Kehadiran sumur bor dan WC di lokasi ini diharapkan dapat membantu kenyamanan beribadah sekaligus memenuhi kebutuhan dasar warga sehari-hari,” ujar Dandim.
Program Manunggal Air Bersih dan WC merupakan prioritas dalam TMMD ke-125 yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah pelosok. Di Kampung Manunggal Jaya, program ini mendapat sambutan antusias dari warga yang turut bergotong royong dalam mempersiapkan lokasi pembangunan.
Dandim juga mengapresiasi peran tokoh agama dan masyarakat yang aktif dalam mendukung kelancaran program, serta berharap hasil dari TMMD ini dapat dijaga dan dimanfaatkan secara berkelanjutan oleh warga kampung.
Melalui TMMD ke-125, Kodim 1705/Nabire terus berkomitmen mewujudkan pembangunan yang merata dan berkelanjutan di wilayah Papua Tengah, dengan mengedepankan kemanunggalan TNI dan rakyat.