Aceh Jaya – Sertu Ngadino Babinsa Koramil 02/Sampoiniet Kodim 0114/Aceh Jaya melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) dan menghimbau Aparatur Kecamatan untuk menyampaikan ke warganya untuk menjaga hewan ternak agar tidak berkeliaran dengan bebas di Desa Kuala Ligan, Kec. Sampoiniet, Kab. Aceh Jaya, Selasa (12/11/2024).
Keberadaan hewan ternak yang dibiarkan bebas berkeliaran sepertinya terus menjadi perhatian, mengingat selain mengganggu tanaman warga, kotoran hewan tersebut sangat mengganggu keindahan dan kenyamanan lingkungan.
Menurutnya, dengan komunikasi sosial bersama masyarakat adalah langkah yang efektif untuk mengajak atau menghimbau warga pemilik hewan ternak, supaya menertibkan hewan peliharaan agar tidak berkeliaran bebas.
“Demi kenyamanan dan keindahan desa kita bersama, kita mengajak kepada warga yang memiliki hewan ternak agar mengkandangkan hewan tersebut setidaknya hewan ternak diikat biar tidak berkeliaran bebas,” jelas Babinsa.
“Babinsa menambahkan, selain itu agar hewan-hewan tersebut tidak mengganggu tanaman warga maupun fasilitas umum lainnya,” tutup Sertu Ngadino.