Minggu, Juli 20, 2025

Top 5 This Week

Related Posts

Satgas Yonif 614/RJP Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis kepada Masyarakat Papua

MEMBERAMO RAYA – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, Satgas Yonif 614/RJP Pos Dabra melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat kampung Dabra, Distrik Memberamo Hulu, Kabupaten Memberamo Raya, Papua, Selasa (22/4/2025).

Bintara Kesehatan (BAKES) Serda Bosken Silalahi menyampaikan bahwa Pos Dabra mempunyai tanggung jawab moral kepada masyarakat untuk membantu dalam berbagai aspek kehidupan termasuk kesehatan.

“Ini sudah menjadi tanggung jawab Satgas Yonif 614/RJP. Kami ingin kehadiran Pos Dabra benar – benar bermanfaat bagi masyarakat kampung Dabra, terutama dalam bidang kesehatan,” ucap Bosken.

Salah satu warga yang mendapatkan pelayanan kesehatan yakni Bapak Yusuf Wanimbo (51) sangat berterima kasih kepada bapak TNI yang telah memberikan pengobatan kepada masyarakat kampung Dabra.

“Terimakasih bapak TNI yang telah membantu kami, semoga Tuhan memberkati,” ucapnya

SATRIA TANGGUH BIJAKSANA
(Y614)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles